Audit Dana APK Pelalawan Rp1,3 Miliar

Audit Dana APK Pelalawan Rp1,3 Miliar

Pekanbaru (hr)-Dana Alat Peraga Kampanye yang dianggarkan pada Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Pelalawan sebesar Rp1,3 miliar, dipertanyakan. Pasalnya, meski anggaran besar, namun di lapangan APK terlihat banyak rusak.

Pantauan di lapangan, di sepanjang Jalan Lintas Timur Kabupaten Pelalawan, di Kecamatan Bandar Sei Kijang, APK terlihat memprihatinkan. Banyak alat peraga kampanye kedua pasangan calon yang rusak dan robek. Tiang penyangga APK juga terlihat roboh. Bahkan dipedesaan tidak terlihat semarak Pilkada yang akan digelar 9 Desember mendatang.

Ketua tim Koalisi yang mengusung pasangan Harris-Zardewan, nomor urut 1 pada Pilkada Pelalawan, Tengku Zulmizan, menduga alat peraga kampanye berupa spanduk dan baleho yang diadakan oleh KPU tidak berkualitas dan tidak maksimal. Untuk itu, dia meminta aparat penegak hukum mengaudit anggaran APK.

“Banyak APK yang rusak dan hilang, sampai sekarang belum diganti. Kami harus bagaimana, kalau kami ganti tidak boleh. Tapi keadaan APK belum diperbaiki sementara Pilkada sebentar lagi. Kita minta anggaran APK itu diaudit,” tegas Zulmizan, Sabtu (14/11).

Sementara itu, juru bicara pasangan nomor urut 2, Zukri Misran-Annas Badrun, T Efri Syahputra, juga merasa kecewa dengan kualitas APK yang tidak standar, sebab kayu dan penyangga APK gampang patah dan rusak.
Dia berharap KPU segera mengganti APK yang rusak maupun yang hilang, sebab sudah merugikan pasangan calon di Pilkada nanti.
“Kita minta KPU maupun rekanan segeralah memperbaiki alat peraga yang rusak,” harapnya.(snc/hen)