Bupati: Gunakan Hak Pilih Kita

Bupati: Gunakan Hak Pilih Kita

SIAK (HR) - Bupati Siak Syamsuar berharap kepada masyarakat Kabupaten Siak, tingkat partisipasi pemilih saat pemilihan kepala daerah bulan Desember mendatang bisa meningkat dari Pilkada sebelumnya.

Untuk itu Syamsuar mengimbau kepada masyarakat yang sudah memiliki hak pilih dan tercatat di Daftar Pemilih Tetap menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya.

"Datanglah ke Tempat Pemungutan Suara saat Pilkada digelar dan pilihlah calon bupati dan wakil bupati sesuai dengan hati nurani kita. Jangan sampai salah pilih," kata Bupati Siak Syamsuar kemarin.

Bupati  berharap pada Pilkada tanggal 9 Desember nanti, masyarakat yang sudah punya hak pilih dan terdaftar sebagai pemilih tetap, agar menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya.

"Pilihlah calon sesuai hati nurani kita, dan jangan menjadi golongan putih alias golput. Sebab politik golput tersebut tidak menunjukkan diri kita sebagai warga negara yang baik. Karena itu, hak suara yang kita miliki harus kita salurkan dan jangan golput," tegas Bupati.

Ditambahkan Bupati, menyongsong Pilkada 9 Desember mendatang, hendaknya seluruh komponen masyarakat menjaga sistem keamanan yang baik. Jangan melakukan intimidasi dan memprovokasi pihak-pihak tertentu. Apabila hal ini dilakukan, maka secara otomatis mengganggu ketentraman masyarakat dan merusak pelaksanaan Pilkada tersebut.

"Untuk itu mari sama-sama kita jaga daerah ini dengan baik. Sukseskan Pilkada mendatang dengan rasa aman, damai dan tentram. Bila hal ini dapat dilakukan, maka cita-cita Pemerintah untuk melaksanakan Pilkada yang baik dapat terwujud," ajak Bupati.(adv/humas)