Wakili Bengkalis Tingkat Provinsi

IKM Ibu Sejahtera Raih Penghargaan Adikriya

IKM Ibu Sejahtera Raih Penghargaan Adikriya

BENGKALIS (HR)-Kelompok usaha industri kecil menengah Ibu Sejahtera terbaik I penghargaan Adikriya yang diselenggarakan Dinas Perindstrian dan Perdagangan Bengkalis tahun 2015. Kelompok IKM yang dipimpin Nurnaningsih ini berhak mewakili Kabupaten Bengkalis untuk penghargaan serupa di tingkat Provinsi Riau.

Acara penyerahan penghargaan yang sekaligus dilanjutkan dengan forum diskusi tersebut berlangsung, di Hotel Horizon, Kamis (29/10). Selain Kepala Disperindag HM Fauzi, turut hadir juga perwakilan SKPD yang ikut terlibat dalam penilaian, serta para pelaku IKM.

Kelompok IKM Ibu Sejahtera yang beralamat di Desa Wonosari Kecamatan Bengkalis ini bergerak di bidang usaha pangan berupa makanan tradisional wajik. Menurut Nurnaningsih, usahanya ini sudah 3 tahun berjalan dan Alhamdulillah selama ini berjalan lancar. Tampak rasa senang terpancar dari wajahnya ketika didaulat sebagai kelompok IKM terbaik peraih penghargaan Adikriya tingkat Kabupaten Bengkalis tahun 2015.

 “Ya sama sekali tidak menyangka, kok bisa menang,” ujarnya dengan wajah sumringah.

Turut juga diumumkan IKM peraih penghargaan Adikriya untuk terbaik II yaitu kelompok usaha “Puji Rahayu” yang bergerak di bidang Home Industri Pangan. Kelompok usaha yang diketuai Sarminah ini beralamat di Kecamatan Pinggir. Kemudian untuk terbaik III kelompok usaha Kerupuk Cabe Welly dengan alamat di Kecamatan Bukit Batu
Untuk harapan I, diraih kelompok IKM Lempuk Durian Cek Mas Ayu dengan ketua kelompok Sunarno yang beralamat di Kecamatan Bengkalis. Harapan II Kelompok usaha Kerajinan Batok Kelapa  Bedzlina yang beralamat di Kecamatan Mandau.Terakhir, harapan III diraih kelompok usaha Mekar Sari dengan produk berupa tempe yang beralamat di Kecamatan Siak Kecil.

Kepada masing-masing pemenang selain menerima hadiah berupa piala, juga mendapatkan uang pembinaan yang besarnya bervariasi, mulai dari Rp17.500.000 (terbaik I), Rp15.000.000 (terbaik II), Rp12.500.000 (terbaik III), Rp10.000.000 (harapan I), Rp8.000.000 (harapan II) dan Rp5.000.000 (harapan III).

Kadisperindag HM Fauzi mengingatkan kepada para pemenang, bahwa proses kreativitas  tidak berhenti walaupun telah menjadi yang terbaik. Peningkatan kreatifitas perlu terus dilakukan secara kontinu karena kreatifitas tidak perna berhenti. Hal ini dikarenakan keinginan serta harapan konsumen selalu berubah dari waktu ke waktu.

“Salah satunya adalah desain, desain merupakan faktor yang menentukan dalam peningkatan daya saing produk. Oleh karena itu, untuk memenangkan kompetisi pasar, para pelaku usaha harus selalu kreatif, kaya ide atau gagasan dan mampu menciptakan yang baru,” ujar Fauzi seraya berharap IKM yang mewakili Kabupaten Bengkalis tidak hanya bisa meraih yang terbaik di tingkat provinsi melainkan juga hingga tingkat nasional. (man)