Diikuti 150 Generasi Muda

Kesbangpol Gelar Wawasan Kebangsaan

Kesbangpol Gelar Wawasan Kebangsaan

TELUK KUANTAN (HR)-Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kuansing, Selasa (27/10), membekali 150 orang generasi muda dengan pemahaman dan peningkatan wawasan kebangsaan.

Ketua Panitia Pelaksana, H Lenis mengatakan, kegiatan dilaksanakan di Balai Diklat Pemkab Kuansing. Dan dibuka Kepala Badan Kesbang Pol Kuansing Linskar.

Kegiatan bertujuan, agar terkondisinya kemitraan pengembangan wawasan kebangsaan, terbentuknya kesadaran berbangsa dan bernegara, memperkokoh persatuan dan kesatuan nasional.

"Peserta berasal dari berbagai utusan organisasi kepemudaan kecamatan se-Kuansing," ujarnya.
Sebagai narasumber, selain Kepala Badan Kesbangpol juga Kepala Bidang Ideologi dan Wawasan Kebangsaan Badan Kesbangpol Riau.

Sementara, Kepala Badan Kesbangpol Linskar dalam sambutannya mengatak
an, saat ini pola kehidupan generasi muda kurang mencemrinkan nilai-nilai kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dalam ideologi negara, sikap toleransi dan tanggungjawab menjadi bagian kehidupan berbangsa dan bernegara, namun saat ini masih ada komunitas yang kurang mencerminkan norma bangsa Indonesia.

"Siaran televisi sudah masuk ke rumah-rumah. Itu harus diawasi. Walaupun penghapal Pancasila banyak, namun implementasi masih memprihatinkan. Untuk itu Saya menyambut baik digelarnya kegiatan ini," ujar Linskar. (rob)