Siap Berikan Kontribusi

Abdullah Siap Maju sebagai Ketua KNPI

Abdullah Siap Maju sebagai Ketua KNPI

PANGKALAN KERINCI (HR)-H Abdullah, Politisi muda dari Partai Keadilan Sejahtera yang kini menjabat Wakil Ketua Komisi 1 DPRD Pelalawan menyatakan diri siap maju dalam pemilihan Ketua KNPI pasca penunjukan caretaker pengurus KNPI Pelalawan.

"Jika memang para pemuda yang tergabung dalam kepengurusan organisasi  menginginkan saya maju sebagai calon Ketua KNPI Pelalawan, saya siap.

  Dalam beberapa diskusi dengan pemuda, ormas dan mahasiswa, diantaranya memang meminta saya maju sebagai Ketua KNPI Pelalawan untuk dapat secara riil berkontribusi membangun semangat para pemuda Pelalawan dalam membangun daerah," ujar Abdullah pada wartawan, Senin (26/10).

Dikatakan Abdullah, dirinya akan melihat dinamikanya secara rasional. calon-calon yang sudah muncul sebelumnya saya yakin memiliki kapasitas, integritas dan motivasi yg mumpuni memimpin KNPI Pelalawan.

"Karena itu, kesiapan saya untuk juga terlibat dalam hal ini justru untuk memperkuat posisi KNPI Pelalawan dalam berkontribusi memajukan Pelalawan," ungkap Abdullah Sekretaris Fraksi Madani DPRD Pelalawan ini.

Abdullah juga mengajak pemuda, untuk menjadikan peringatan sumpah pemuda tahun ini sebagai inspirasi para pemuda untuk bangkit membangun daerah, bangsa dan negara di tengah banyaknya para pemuda yang 'tertidur' sedangkan kesiapan kita menghadapi Masyarakat Ekonomi Asia, Pasar bebas, masih harus dikejar.

"Sudah bukan eranya lagi para pemuda berpecah belah, bertikai. Kita harus bangkit dan 'berlari', sebelum tertindas dan tertinggal oleh perkembangan zaman. Sebab masa depan daerah dan negara ini ada di tangan para pemuda," bebernya.

Disinggung soal kepengurusan KNPI Pelalawan selama ini, Abdullah tidak mau berkomentar banyak."Yang Lalu ya sudahlah. Paling penting hari ini harus lebih baik dari yang kemarin. Kita harus rangkul pemuda untuk lebih maju itu yang penting.Tidak Ada istilah tidak bisa kalau kita punya niat baik dan kemauan yang kuat. Bersama kita bisa," tutupnya (pen)