Tahun Baru Islam di MAMIC

Berhijrah untuk Tingkatkan Etos Kerja

Berhijrah untuk Tingkatkan Etos Kerja

PASIR PENGARAIAN (HR)- Masyarakat bersama pegawai dan pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu, memadati Masjid Agung Madani Islamic Centre Pasir Pengaraian mengikuti acara tabligh akbar mempringati masuknya Tahun Baru Islam 1 Muharram 1437 H, Selasa (13/10) malam.

Tabligh akbar tersebut dihadiri Bupati Rohul Achmad, Sekdakab Rohul Damri Harun, sejumlah unsur Forkompinda, kepala badan, dinas, Kantor Pemkab Rohul, jamaah dari Padang, Sumatera Barat dan jamaah lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Achmad mengharapkan 1 Muharram bukan hanya sebagai introspeksi diri, namun lebih menanamkan semangat hijrah, termasuk meningkatkan etos kerja.

 Menurutnya Tahun Baru Islam 1437 Hijriyah yang jatuh 13 Oktober 2015 juga harus menjadi semangat baru dalam menyambut hari esok dengan meningkatkan amal dan ibadah. “Untuk itu saya berharap Tahun Baru Islam ini, seluruh Program Keagamaan yang telah dicanangkan oleh pemerintah daerah didukung penuh oleh masyarakat luas, seperti di antaranya program meramaikan masjid, membaca Alquran dan program menghafal Alquran,” harap Bupati Rohul.

Bupati Rohul juga menyampaikan, saat ini Masjid Agung Madani Islamic Cantre Pasir Pengaraian sudah menjadi masjid terbaik di Provinsi Riau tahun 2015. “Masjid Agung menjadi wakil Riau untuk mengikuti penilaian masjid terbaik tingkat nasional,” cetusnya. Pada tabligh akbar Selasa malam, Pemkab Rohul mengundang penceramah Ustad KH Tengku Zulkarnain yang merupakan Wakil Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat Jakarta. Ustadz ini lebih banyak menceritakan tentang perbedaan antara tahun baru Masehi dengan Tahun Baru Hijriah.

Ribuan Pelajar Turun
Sedikitnya dua puluh ribu pelajar mulai dari TK, SD, SMP dan SLTA di Kabupaten Rohul turun ke jalan dalam rangka pawai taaruf menyemarakkan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1437 H, Rabu (14/10), di ibukota Pasir Pengaraian.

Para peserta pawai berjalan kaki sepanjang tiga kilometer mulai dari depan MTsN Rambah sampai ke Masjid Agung Madani Islamic Center. Mereka diiringi dengan berbagai mobil hias seperti sepeda hias, dan lain sebagainya.

Bupati Rohul Achmad pada acara Semarak Satu Muharram di halaman MAMIC mengatakan, penyambutan Tahun Baru Islam yang diikuti lebih kurang dua puluh ribu pelajar ini terasa sangat menggembirakan. Terutama sekali bagi para pelajar.

Sementara itu Ketua Panitia Semarak Muharram Mirzal Hamzah mengatakan dalam rangka Semarak Muharam ini berbagai kegiatan digelar. Di antaranya nikah masal, tahfiz Quran, Pildacil, lomba azan, fahmil Quran dan lain sebagainya.

Kegiatan ini dilakukan adalah untuk meningkatkan minat baca Alquran bagi anak-anak serta mendalami ilmu-ilmu agama. Pada kesempatan itu juga Bupati Rohul didampingi Sekretaris Daerah Damri Harun dan para kepala dinas melepaskan seribu burung merpati yang akan dikembangkan di sekeliling menara Masjid Agung Madani Islamic Center. (adv/hms)