Hadiri Rakor P2TP2A

Wako: Tingkatkan Kerja Sama dan Pelayanan

Wako: Tingkatkan Kerja Sama dan Pelayanan

PEKANBARU (HR)-Walikota Pekanbaru, Firdaus,ST.MT, meminta Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak untuk meningkatkan kerjasama yang baik dalam hal pelayanan dan kedisiplinan kepada masyarakat. Sehingga sangat diharapkan mampu menekan gerak dan mampu meminimilasir pelaku untuk berbuat kejahatan.
"Kita sangat berharap melalui lembaga, masyarakat ataupun orang tua yang berhubungan langsung, agar selalu memberikan pemahaman kepada anak-anaknya. Tidak lain agar bisa menjadi polisi bagi dirinya sendiri, artinya kewaspadaan harus selalu tetap dijaga," kata Firdaus, saat memberikan kata sambutan dalam kegiatan Rapat Koordinasi dengan P2TP2A, Senin (5/10).
Wako juga menegaskan, secara bersama khususnya P2TP2A, harus mengedepankan pemberdayaan dan perlindungan bagi perempuan dan anak korban kekerasan sesuai dengan prinsip hak azazi manusia. Hal itu bisa diwujudkan dengan cara membangun misi untuk membangun gerakan bersama untuk mencegah serta menghapus kekerasan maupun trafiking yang akan terjadi.
Begitu juga, P2TP2A harus mampu memberikan pelayanan yang meliputi pendampingan psikologis, advokasi dan informasi terhadap perempuan dan anak yang mengalami tindakan kekerasan. Dengan demikian akan menjadikan P2TP2A, sebagai basis pemberdayaan  secara preventif, kuratif dan rehabilitatif.
"Semua itu, untuk menjadikan P2TP2A sebagai tempat yang menyediakan sarana yang dikelola masyarakat secara mandiri atau kemitraan antara masyarakat dengan pemerintah. Tidak lain untuk perempuan dan anak yang membutuhkan informasi dan pelayanan bagi penyelesaian masalah yang dihadapi utamanya terhadap tindakan kekerasan. Kita harus tingkatkan tanggung jawab bagi semua pihak untuk mencegah dan menghentikan serta tidak mentolerir segala bentuk kekerasan terhadap perempuan dan anak," tegas wako.
Kegiatan yang berlangsung di aula kantor walikota itu berjalan baik, dihadiri Kejaksaan Negeri Kota Pekanbaru, Kepala Pengadilan Pekanbaru, Ketua DPRD dari Komisi III Kota Pekanbaru, dari BNK, BNKB, seluruh pengurus P2TP2A, Dinas Kesehatan yang mewakili, para anggota MUI dan sejumlah camat di lingkungan Kota Pekanbaru.(adv/humas)