Kajati Riau Kunker ke Kejari Teluk Kuantan

Kajati Riau Kunker  ke Kejari Teluk Kuantan

TELUK KUANTAN (HR)- Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Susdiyarto Agus Pratono, Rabu (9/9) siang melakukan kunjungan kerja ke Kejaksaan Negeri Teluk Kuantan.

Kedatangan Kajati bersama Asintel M Naim, Kasipenkum, Muhzang, Aspidum Akmal Abas, dan sejumlah pejabat Kejati Riau disambut Kajari Andi Dharmawangsah.

Lebih satu jam, Kejati berada di Kejari Teluk Kuantan melakukan pertemuan tertutup. Usai pertemuan, Kajati melakukan pemeriksaan ke seluruh ruangan. Kajati menanyakan yang menjadi permasalahan di Kejari Teluk Kuantan, termasuk soal fasilitas kantor.

Setelah memeriksa ruangan, bersama jajaran Kejari Teluk Kuantan, Kajati menggelar briefing di aula kantor dan makan siang bersama di rumah makan Teluk Kuantan.

Terkait kunjungan ke Kuansing ini, Kajati Riau Susdiyarto Agus Pratono mengatakan, kunjungan kerja ini selaku Kajati baru. "Ini pertama kali saya datang ke Kuansing," ujarnya.Kunker ini bertujuan memberi dukungan kepada jajaran Kejari Teluk Kuantan agar mampu melaksanakan tugas dengan baik serta mengedepankan aturan-aturan yang berlaku.

Disamping itu kedatangannya untuk mengetahui secara langsung kondisi di daerah, termasuk kendala dan permasalahan yang dihadapi. Sehingga ke depan bisa menjadi pedoman pembenahan.Diketahui, Kejari Teluk Kuantan sejauh ini belum memiliki telkom dan jaringan internet, ke depan ini akan menjadi skala prioritas supaya fasilitas yang kurang bisa dilengkapi. (adv/humas)