Udara Kota Duri Masih Membahayakan

Siswa Kembali Diliburkan

Siswa Kembali Diliburkan

DURI (HR)-Melihat kondisi udara yang masih berada di level berbahaya bagi kesehatan, Camat Mandau, H Hasan Basri kembali meliburkan para siswa.

Terkait kondisi asap yang makin menebal ini, Camat Mandau, H Hasan Basri  berkoordinasi langsung dengan pihak Chevron yang mempunyai alat ISPU. Ternyata dari Air Quality Information Update Chevron pada pukul 06:00- WIB hingga 07:00 WIB diketahui indeks pencemaran udara di Duri Camp 398 PSi sementara di Duri Field 304
Pada  Rabu pagi (2/9), Kota Duri makin diselimuti kabut asap tebal. SEdangkan para orangtua mulai ketar ketir melepas anaknya berangkat sekolah. Ada yang memutuskan anaknya libur sendiri adapula yang tetap mengantar anaknya sekolah.

"Melihat kondisi udara yang masih berada di level berbahaya bagi kesehatan ini, kita memutuskan untuk kembali memulangkan siswa. Koordinasi segera kita lakukan dengan diknas, agar anak-anak bisa dipulangkan dan belajar di rumah masing-masing,"jelas Camat yang tengah berada di Bengkalis.
Camat pun menegaskan jika kondisi udara masih memburuk untuk keesokan harinya, maka siswa kembali harus di liburkan. ***