IKMR Diminta Bawa Organisasi ke Arah Lebih Baik

IKMR Diminta Bawa  Organisasi ke Arah Lebih Baik

SELATPANJANG (HR)-Ketua IKMR Provinsi Riau minta kepada pengurus IKMR Kabupaten Kepulauan Meranti yang telah dikukuhkan agar bekerja sesuai AD ART organisasi.Tidak hanya sekadar dilantik saja, melainkan harus mampu bekerja membawa organisasi menuju sebuah organisasi yang mampu mengangkat harkat dan martabat seluruh anggotanya.

IKMR di Meranti harus benar-benar menjadi rumah gadang bagi komunitas masyarakat Meranti yang berasal dari Sumatera Barat.
“IKMR dibentuk untuk menjali kesatuan dan persatuan seluruh anggota masyarakat Minang, dan mampu menjadi perekat bagi keutuhan dan kebersamaan dari seluruh masyarakat Meranti yang terdiri dari berbagai suku dan Etnik itu,”ungkap Ketua IKMR Provinsi Riau H Basrizal Koto, melalui Sekretaris Jenderal (IKMR) Ir Marjoni, saat pengukuhan pengurus IKMR Kabupaten Kepulauan Meranti periode 2015-2020 di Selatpanjang akhir pekan kemarin.

Disebutkan Marjoni, pengurus harus benar-benar mau bekerja untuk membawa organisasi ini ke arah yang lebih baik. Apalagi status daerah ini menjadi sebuah daerah otonomi baru di Riau. Kalau selama ini keberadaan IKMR masih berstatus ibu kota kecamatan, maka lingkupnya hanya kecamatan.

Namun saat ini setelah menjadi sebuah kabupaten kehadiran IKMR harus bisa menjangkau ke seluruh kecamatan yang ada. Bahkan dari kecamatan akan dikembangkan lagi sampai ke desa-desa dan kelurahan,”kata Marjoni.

Ditambahkan Marjoni, jajaran pengurus juga harus bisa bekerja sesuai dengan tututan organisasi. Sehingga pengurus jangan sampai disebut gadang sarawal. Artinya pengurus harus mampu membawa diri dan membawa organisasi ke depan dengan bersinergy dengan komunitas lainnya.

Sebab di Meranti juga hampir sama dengan daerah lain di Riau, banyak paguyuban yang dibentuk oleh masing-masing suku atau etnik. Dan IKMR harus mampu menempatkan diri sejajar dengan paguyuban lainnya.

Sama-sama memberikan subangsih sarana dan pendapat yang dibutuhkan pemerintah dalam menjalankan program pembangunan. Ini harus benar-benar di pahami, sehingga keberadaa IKMR menjadi mintra strategis pemerintah.

"Diakhir sambutannya terkait menghadapi Pilkada di Meranti Desember mendatang, Marjoni selaku pengurus provinsi mengajak semua warga Minang Kabau agar menggunakan hak politiknya secara bijak dan cerdik,”sebutnya lagi.(jos)