Sambut Bulan Ramadan

Bupati Achmad Kumpulkan Ratusan Mubalig dan Ulama

Bupati Achmad Kumpulkan Ratusan Mubalig dan Ulama
PASIR PENGARAIAN(HR)-Bupati Rokan Hulu Achmad lakukan pertemuan dengan  400 orang mubaligh dan ulama dari 16 kecamatan. Hal ini dilakukan untuk menyatukan persepsi pada penyampaian santapan rohani di bulan puasa.
 
Dijelaskan Bupati Achmad, bulan suci Ramadan sudah di ambang pintu, kurang dari 10 hari lagi. Untuk itu perlu dilakukan persiapan-persiapan, untuk memberikan tausiah kepada warga masyarakat ke arah yang lebih baik.
 
Menurut Bupati, pertemuan tersebut dilakukan untuk menjalin silaturahmi antara para ulama dan umara (pemimpin) untuk melakukan maaf-maafan antara satu sama lain. Agar umat menjadi aman dan tenteram di dalam menghadapi bulan suci Ramadan.
 
Kemudian para ulama ini mampu memberikan pencerahan-pencerahan kepada umat dalam keagamaan seperti memberikan informasi-informasi tentang pembangunan yang ada di Rohul. Sehingga terjadilah pemahaman dengan masyarakat atas kegiatan yang sudah dilaksanakan selama ini. 
 
Bupati mengingatkan kepada para ulama agar dalam penyampaian kuliah tujuh menit (kultum) di bulan Ramadan, isi ceramah jangan sampai menimbulkan Konflik di tengah-tengah masyarakat. Tetapi justru menyejukkan, hal-hal yang sedikit ada perbedaan tidak perlu dibahas, karena ini suasana bulan Ramadan.
 
"Dakwah yang disampaikan itu agar memperkuat keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT," harapnya.
 
Pada pertemuan tersebut dilakukan beberapa rangkaian kegiatan yakni dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, makan siang bersama, serta memberikan bingkisan kepada para ulama yang berisikan kain sarung, baju koko, peci dan lain sebagainya.
 
Kemudian pada sore harinya, Bupati memberikan santunan kepada ratusan anak yatim se-Kecamatan Rambah, sebagai kepeduliannya kepada anak yang tidak mempunyai orang tua tersebut.(adv/humas)