Ujian Nasional SMPN 2 Tanpa Hambatan

Ujian Nasional SMPN 2 Tanpa Hambatan

KANDIS(HR)-Hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional tingkat sekolah menengah pertama atau sederajat di Kecamatan Kandis Senin (4/5), berlangsung tertib.

Seperti terjadi di SMPN 2 Kandis yang terletak di jalan pelajar Kelurahan Simpang Belutu, berjalan lancar tanpa ada kendala apapun. Proses ujian tersebut mendapat perhatian Upika Kecamatan Kandis saat kunjungan bersama Camat Kandis Indra Atmaja, didampingi Kapolsek Kandis Kompol Wawan, Kepala UPTD Pendidikan Kandis Effendi, dan Kepala SMPN 2 Kandis.

Dikatakan, tahun ini jumlah murid SMPN 2 Kandis yang ikut Ujian Nasional (UN) berjumlah 148 orang. Namun murid yang mengikuti UN hanya 147 orang. Sedangkan satu siswa tak bisa mengikuti karena pindah. Kepala SMPN 2 Kandis Rosmiati, bangga atas kunjungan Upika tersebut. "Pelaksanaan UN kali ini berlangsung tertib, dan saya bersama majelis guru bangga dengan adanya kunjungan Upika Kecamatan Kandis, yang melihat UN ini. Pada tahun ini jumlah murid yang mengikuti UN 148 murid, dan satu berhenti karena pindah," ujarnya.

Camat Kandis Indra Atmaja, menjelaskan pelaksanaan UN diharapkan selesai baik dan tetap tertib. "UN tingkat SMP atau sederajat berlangsung selama empat hari ke depan. Kita berharap pelaksanaan UN SMP atau sederajat bisa berjalan baik tanpa ada masalah," katanya. Upika Kecamatan Kandis tiga hari ke depan, masih melakukan pemantauan UN di beberapa sekolahn. (ali)